Minggu, 01 November 2015

Stagnasi Qi Usus Kecil
Tanda-tanda :

Rasa perut memutar dan menyebar sampai ke punggung bawah —> stagnasi qi.
Nyeri lebih parah saat ditekan —> sifat ekses.
Borborygmus, perut kembung (perut kembung mengurangi rasa sakit) —> stagnasi qi usus.
Testis sakit —> qi mandek sepanjang meridian (dari stagnasi qi liver)
Lidah : selaput lidah putih.

Nadi : dalam dan liat.

Etiologi/patologi :

Setiap penyebab stagnasi qi liver dapat menyebabkan sindrom ini. Dapat berupa kondisi akut (ekses) atau kronis, seperti defisiensi qi limpa dengan stagnasi qi liver. Terlalu banyak konsumsi makanan dingin dan mentah dapat menyebabkan gangguan fungsi transfromasi usus kecil.

Prinsip pengobatan : menyeleraskan liver, menggerakkan qi di ciao bawah.

Titik-titik akupunktur :

CV-6 Qihai : menggerakkan qi di ciao bawah.
GB-34 Yanglingquan : menghentikan nyeri.
LR-3 Taichong : menggerakkan stagnasi qi liver.
ST-27 Daju : menggerakkan qi di ciao bawah, menghentikan nyeri perut.
ST-29 Guilai : menghentikan nyeri perut.
SP-6 Sanyinjiao : menghentikan nyeri perut.
ST-39 Xiajuxu : titik he bawah usus kecil. Menghentikan nyeri perut.
LR-13 Zhangmen : menyeleraskan liver, menguatkan limpa (khususnya baik untuk kondisi kronis).
Metode : melemahkan. Moksa jika ada tanda dingin.

Bentuk penyakit ini dapat berkembang menjadi qi usus kecil terhambat yang agak mirip dengan usus buntu. Titik lan wei dapat ditambah untuk kondisi ini.

Saat pola penyakit ini akut, ini bersifat akut. Saat kronis, ini bergabung ekses dan defisiensi, dengan stagnasi qi liver (ekses) dan defisiensi qi limpa (defisiensi).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar