Senin, 26 Oktober 2015


KI-3 (Taixi/ Supreme Steam/ Sungai Besar)
Lokasi : antara mata kaki bagian dalam dan tendon achilus, setinggi bagian tertinggi mata kaki bagian dalam.

Teknik menusuk : tegak lurus sedalam 0.3 cun.

Keistimewaan :

titik shu wushu
titik Yuan ginjal
Titik tanah meridian ginjal
Aksi :

Menutrisi yin ginjal dan membersihkan defisiensi panas
Menguatkan Yang ginjal
Melabuhkan qi dan bermanfaat untuk paru-paru
Menguatkan tulang lumbar
Indikasi :

Tuli, tinnitus, sakit kepala dan pusing, sakit gigi, mimisan, tenggorokan sakit, sensasi panas di mulut, dahak di mulut terus seperti lem, diabetes, penyakit panas dengan keringat banyak, malaria kronis, kekurusan.
Batuk, batuk berdarah, batuk dan tidak nafsu makan, mengi, sesak nafas, asma, nyeri dada.
Mani emisi, impoten, ejakulasi dini, sexual taxation, menstruasi tidak teratur.
Nyeri lumbar, nyeri perut dan iga lateral, terluka oleh dingin yang menyerang ke kaki dan tangan, kaki dingin, kaki nyeri dan kesemutan, mata kaki bengkak dan nyeri, lutut bengkak dan nyeri.
Insomnia, mimpi ekses, ingatan lemah, sensasi panas di telapak tangan, nyeri menusuk di jantung.
Sering BAK dan urin banyak, enuresis, hipogastrium panas dengan urin kuning, perut kembung, susah BAB, gangguan shan dingin, kulit luka lembab gatal dan paha dalam lembab gatal.
Pengobatan :

Tenggorokan panas, mulut kering, air liur seperti lem : KI-3 taixi dan SI-1 shaoze
Tenggorokan dalam bengkak : KI-3 taixi dan KI-2 rangu.
Ngantuk : KI-3 taixi, KI-4 dazhong, LI-13 shouwuli, KI-6 zhaohai, LI-2 erjian.
Susah BAB : KI-3 taixi, BL-57 chengshan.
Penis sakit : KI-3 taixi, LU-10 yuji, CV-3 zhongji, SP-6 sanyinjiao
Urin kuning tua : KI-3 taixi, KI-10 yingu, BL-23 shenshu, CV-6 qihai, BL-28 pangguangshu, CV-4 guanyuan.
Penjelasan :

Ginjal menempati posisi unik di antara organ zangfu, menyimpan intisari Yin serta melestarikan dan mengendalikan api mingmen. Sehingga ginjal adalah akar dari Yin dan Yang seluruh tubuh. Karena peran mendasar, defisiensi ginjal dapat menyebabkan dan menghasilkan disharmoni pada organ zangfu lain.Spiritual Pivot bab 6 merekomendasikan penggunaan titik shu wushu dalam pengobatan gangguan organ zang, sementara di bab 1 berkata : “Saat lima organ zang terganggu, pilihlah 12 titik yuan.” KI-3 taixi, titik shu wusshu dan titik yuan, merupakan titik utama meridian ginjal untuk mengobati disharmoni organ ginjal, karena sifat unik ginjal yang selalu meliputi defisiensi, terutama Yin atau Yang ginjal.Defisiensi yin ginjal dapat mempengaruhi ginjal sendiri, atau kegagalan menutrisi hati, jantung atau paru-paru, yang semuanya diraih oleh meridian ginjal, mempengaruhi organ-organ zang ini juga. Defisiensi yin ginjal mungkin terwujud dalam dua cara utama : kegagalan menutrisi dan melembabkan, atau kegagalan mengendalikan api. Seni mengobati defisiensi yin terletak pada ketelitian menafsir kepentingan hubungan dari dua aspek, dan menempatkan penekanan dalam menutrisi Yin dan mendinginkan api.

KI-3 adalah titik utama untuk mengobati defisiensi Yin yang mempengaruhi bagian tubuh yang dilewati oleh meridian ginjal atau dikuasai organ ginjal, terutama usus, otak, tenggorokan, gigi dan telinga. Meridian utama ginjal naik ke tenggorokan, dan jika panas dari defisiensi membakar dan mengeringkan area ini, akan terjadi sakit tenggorokan tingkat bawah kronis yang semakin parah saat lelah, dan malam hari. Ginjal menguasai dua organ yin bawah (anus dan urethra), dan jika defisiensi cairan dan panas mengeringkan usus, akan terjadi susah BAB, diilustrasikan oleh Wu Ju Tong dalam gambar grafik di buku ‘Systematic Differentiation of Warm Diseases’ : ” Saat cairan kurang, maka tidak ada air yang cukup untuk membuat kapal bergerak.” Spiritual Pivot menyatakan :”Otak adalah lautan sumsum tulang.” Esensi cing ginjal menghasilkan sumsum untuk otak dan saraf tulang belakang; dalam kasus sumsum yang kurang, akan terdapat gejala sakit kepala dan pusing. Menurut pepatah kuno :”Gigi adalah surplus dari tulang.” Jika ginjal gagal menutrisi gigi dan panas dari defisiensi naik ke gigi, maka terjadi sakit gigi kronis bergabung dengan hilangnya gigi. Spiritual Pivot berkata :”Ginjal berhubungan luar dengan telinga. Saat ginjal harmonis, telinga dapat mendengar lima macam suara.” Defisiensi ginjal dapat menghasilkan tinnitus dan tuli. Dalam semua kasus, KI-3 adalah titik utama untuk menguatkan dan menutrisi ginjal.

Hubungan intim antara Yin ginjal dan Yin hati; esensi ginjal dengan darah hati, ditekankan dalam perkataan :”Ginjal dan hati berbagi sumber yang sama”, dan pernyataan ‘Comprehensive Medicine According to Master Zhang’ :”Saat esensi cing tidak bisa keluar, maka akan kembali ke hati dan berubah menjadi darah jernih.” KI-3 umumnya digunakan dalam resep untuk mengobati disharmoni ginjal-hati (karena kegagalan air menutrisi kayu, atau ginjal terluka karena sakit liver berkepanjangan) yang memiliki gejala seperti sakit kepala, pusing, tinnitus dan tuli.

Ginjal berunsur air dan jantung berunsur api, dan keduanya merupakan meridian shaoyin. Jantung menyimpang jiwa dan ginjal menyimpan hasrat. Saat ginjal dan jantung berfungsi harmonis, api jantung dan air ginjal, jiwa dan hasrat, akan saling mendukung. Saat ginjal dan jantung tidak harmonis, Yang jantung tidak mampu turun menghangatkan ginjal, dan yin ginjal tidak mampu menutrisi Yin jantung dan menahan api jantung. Kehilangan kontak antara api dan air mengganggu jiwa dan menyebabkan insomnia, mimpi berlebihan, ingatan lemah, biasanya kronis dan parah. KI-3 adalah titik penting untuk mendukung ginjal dan mampu mendukung jantung juga.

Paru-paru adalah kanopi dan ginjal adalah akarnya. Paru-paru menurunkan qi dan cairan ke ginjal. Ginjal menangkap qi dan mengukus cairan untuk melembabkan paru-paru. Disharmoni ginjal paru-paru umumnya terwujud dalam 2 cara utama : 1) Defisiensi yin ginjal gagal melembabkan dan mendinginkan paru-paru menyebabkan gejala mengi, batuk kering dan dahak berdarah; 2) ginjal gagal menerima dan menangkap qi dari paru-paru menimbulkan gejala sesak nafas, batuk dan asma. KI-3 berindikasi untuk dua jenis batuk ekses di atas dan defisiensi di bawah, yang secara khusus direkomendasikan oleh Sun Si Miao dalam ‘Supplement To The Thousand Ducat Formulas’ untuk batuk ginjal.

Walaupun dibagi menjadi Yin ginjal dan Yang ginjal, tentu hanya satu organ ginjal saja. Meskpun dalam praktek, defisiensi yin atau Yang biasanya mendominasi, saat salah satu aspek ginjal defisien, itu sering terjadi bahwa aspek yang lain akan menjadi defisien juga. Ini diuraikan dengan jelas dalam buku Essential Questions yang menyatakan :”Luka pada yin akan mencapai Yang, dan luka pada Yang akan mencapai ke Yin.” Dan ‘Essential Readings in Medicine’ menyatakan :”Tanpa Yang, Yin tidak dapat timbul; tanpa Yin, Yang tidak bisa berubah.”

Saat Yang ginjal gagal menghangatkan tubuh dan mengubah cairan, akan terjadi area kaki dingin, sakit punggung, dan gangguan perkemihan seperti urin banyak dan sering, tidak bisa menahan BAK. Hubungan dekat antara ginjal dan libido serta fungsi seksual ditekankan dalam aplikasi KI-3 untuk penyakit impoten, mani emisi dan sexual taxation (kehabisan dan kelelahan karena aktivitas seksual ekses).

Menurut Essential Questions :”Ginjal menguasai hibernasi, dan ginjal adalah akar dari tempat penyimpanan dan rumah esensi; mempengaruhi pertumbuhan rambut dan tulang.” Meridian ginjal utama, meridian luo dan meridian otot ginjal naik melewati tulang belakang, dan apapun bentuk defisiensi ginjal dapat menyebabkan malnutrisi di otot, tendon dan tulang, khususnya area lumbar, tempat “rumah ginjal”. KI-3 sudah lama dipergunakan untuk mengobati defisiensi ginjal: nyeri lumbar, nyeri tumit yang bisa disebabkan oleh defisiensi ginjal, trauma luka, atau obstruksi nyeri. Dalam pengobatan nyeri tumit, KI-3 harus ditusuk untuk memperoleh sensasi kuat sampai ke tumit.

Meridian chong dan CV dinutrisi oleh ginjal, dan memiliki akar di ginjal, serta ‘Essential Questions’ menulis :”Meridian di uterus berhubungan dengan ginjal.” KI-3 dapat digunakan saat defisiensi ginjal menyebabkan disharmoni kedua meridian istimewa ini yang menyebabkan menstruasi tidak teratur. Menarik untuk dicatat bahwa tidak ada catatan di teks kuno bahwa KI-3 untuk mengobati penyakit ginekologi, dan ini adalah indikasi untuk saat ini (modren).

Terakhir, KI-3 tercatat dalam ‘Song of the Nine Needles’ untuk mengembalikan hilangnya Yang dalam pengobatan koleps Yang yang ditandai dengan pingsan, tidak suka dingin, dingin mengalir ke tangan kaki, bibir ungu, dll.



Jan
08
KI-2 (Rangu/ Blazing Valley/ Jurang hancur)
Lokasi : lekukan di bawah tulang naviculare, satu cun dari titik limpa.

Cara menusuk : tegak lurus sedalam 0.5-1 cun.

Keistimewaan : titik yung wushu, titik api meridian ginjal.

Aksi :

Membersihkan defisiensi panas
Mengatur ginjal
Mengatur ciao bawah
Indikasi :

Tenggorokan sakit, air liur kurang untuk melembabkan tenggorokan, tidak bisa bicara, berkeringat spontan, keringat malam, asma, sesak nafas, qi yang berkurang, batuk berdarah, diabetes, sakit kuning, lidah yang menjulur, ketakutan seperti mau ditangkap, gampang takut, nyeri jantung menusuk-nusuk.
Alat kelamin gatal, emisi noktural, impoten, mani emisi, rahim jatuh, menstruasi tidak teratur, gangguan Shan, susah BAK, diare dingin/lembab (dong)
Satu kaki dingin dan lainnya panas, tungkai kaki bawah nyeri dan tidak bisa berdiri lama, kaki nyeri dan bengkak.
Pengobatan :

Nyeri jantung menusuk : KI-2, SJ-6 zhigou, KI-3 taixi.
Impoten : KI-2, DU-4 mingmen, BL-23 shenshu, CV-6 qihai
Lidah kaku : KI-2, KI-10 yingu, DU-15 yamen, LU-11 shaoshang, LU-10 yuji, LI-2 erjian, PC-9 zhongchong.
Suara hilang : KI-2, CV-22 tiantu, HT-4 tingdao, KI-10 yingu, KI-7 fuliu, ST-40 fenglong.
Mani emisi dan penis masuk ke dalam : KI-2, KI-12 dahe.
Penjelasan :

KI-2 adalah titik yung wushu dan titik api meridian ginjal. Menurut Classic of Difficulties titik yung untuk ‘panas di tubuh’ dan dalam kasus, titik yung paling banyak ditekankan untuk membersihkan panas ekses dan api ekses. Ginjal adalah unik, ginjal tidak menderita penyakit ekses, karena ginjal menyimpan Yin dan Yang sejati sehingga tidak pernah bisa mengalami bentuk ekses. Sehingga KI-2 adalah titik utama meridian ginjal untuk membersihkan panas yang berasal dari defisiensi yin ginjal.

Ginjal adalah akar dari Yin dan Yang tubuh. Yin ginjal memiliki fungsi menutrisi dan melembabkan serta menyeimbangkan dan menahan api mingmen. Saat yin ginjal defisien, fungsi ginjal dalam menutrisi dan melembabkan terganggu serta api mingmen berkobar tak terkontrol. Keahlian KI-2, seperti arti namanya, berfungsi membersihkan defisiensi panas, daripada menutrisi yin ginjal. KI-2 beridnikasi untuk panas seperti (1) naiknya panas sepanjang meridian ginjal ke tenggorokan menyebabkan nyeri tenggorokan, tenggorokan kering dengan air liur sedikit dan tidak bisa berbicara; (2) panas mengapung ke tubuh luar menjadi keringat malam; (3) mengganggu paru-paru sehingga sesak nafas dan batuk berdarah. Panas dari defisiensi yin dapat menimbulkan diabetes, serta kaki panas dan gelisah.

KI-2 memiliki aksi khusus di ciao bawah. Defisiensi Yin dan akibat panas menyebabkan alat kelamin gatal. Saat Yin ginjal gagal menutrisi meridian CV dan Chong, akan terjadi menstruasi tidak teratur dan mandul (wanita). Saat defisiensi panas mengacaukan gerbang esensi cing pria, akan terjadi mani emisi atau noktural emisi, dengan/tanpa mimpi. Pada pria maupun wanita, bisa juga terdapat keinginan hubungan intim ekses. Jika qi ginjal kurang, bisa terjadi jatuhnya uterus.

Menurut Complete Works of Jingyue :”Yin dan Yang memiliki sumber yang sama. Api adalah penguaasi air, air adalah sumber api….” Bukan karena defisiensi ginjal, bukan juga Yang ginjal ada di isolasi, dan ini tercermin dalam fakta bahwa KI-2 juga secara jelas menguatkan aksi menguatkan Yang ginjal. Ini sebagian digambarkan oleh indikasi tradisional, tetapi ini lebih jelas terlihat di berbagai naskah kombinasi. KI-2 dapat juga dimoksa untuk kasus berkeringat spontan, kaki dingin, diare dingin, oedema dan impoten.

Terakhir, emosi berkaitan dengan ginjal adalah ketakutan. Dan saat ginjal defisien, gampang muncul rasa takut dan perasaan terus menerus seolah-olah akan ditangkap, KI-2 berindikasi untuk berbagai perasaan firasat.

Des
25
KI-1 (Yongquan/ Gushing Spring/ Telaga Buruh)
Letak : Di tengah-tengah telapak kaki, 1/3 panjang kaki ke arah jari-jari kaki.

Teknik menusuk : Tegak lurus sedalam 0.5 – 1 cun.

Keistimewaan : Titik jin wushu dan titik berunsur kayu meridian ginjal.

Aksi :

Menurunkan ekses dari kepala
Menenangkan jiwa
Membuat sadar kembali dan menyelamatkan Yang.
Indikasi :

Tidak sadar dari windstroke, pingsan.
Epilepsi, childhood fright wind, pusing, pandangan pusing, pandangan berkabut, sakit kepala ubun-ubun, hipertensi, tenggorokan sakit, sakit tenggorokan dan tidak bisa menelan, suara hilang, lidah kering, mimisan, warna muka hitam, running piglet qi.
Agitasi, insomnia, ingatan lemah, cenderung takut, marah dan ingin membunuh orang, marah, nyeri jantung.
Batuk, sesak nafas, muntah dan batuk berdarah.
Ruam angin, otot kontraksi, gangguan gejolak tiba-tiba dengan kram.
Konstipasi, nyeri lumbar dan susah BAB, susah BAK, nyeri perut bawah pada wanita hamil dan susah BAK, perut bawah penuh, nyeri periumbilical, gangguan shan, mandul, impoten, gangguan karena hubungan intim ekses, daerah iga lateral penuh, sakit kuning, qi yang berkurang.
Paralysis kaki, qi kaki kronis, kaki nyeri dan bengkak, rasa dingin di kaki dan tulang kering, telapak kaki panas, nyeri kronis dan kesemutan di kaki, lima jari kaki nyeri dan tidak bisa berdiri.
Pengobatan :

Sakit dan pandangan pusing : KI-1, ST-2 sibai dan BL-11 dazhu.
Lima macam epilepsi : KI-1, PC-8 laogong.
Epilepsi angin : KI-1 dan DU-6 jizhong.
Ruam angin : KI-1 dan GB-30 huantiao.
Suara hilang : KI-1, LI-4 hegu dan GB-35 yangjiao.
Mandul : KI-1, BL-32 ciliao, SP-5 shangqiu.
Nyeri tenggorokan dan tidak bisa makan : KI-1 dan KI-4 dazhong.
Penjelasan :

KI-1 adalah satu-satunya titik yang terletak di telapak kaki, titik paling bawah di tubuh, dan titik kayu meridian ginjal air. Menurut Classic of Difficulties :”Dalam kasus defisiensi, kuatkanlah ibunya; dalam kasus ekses, lemahkanlah anaknya”. Sebagai titik anak meridian ginjal, KI-1 memiliki efek yang sangat kuat dalam melemahkan ekses di atas dengan “mengembalikan akar yang rusak ke sumbernya”, tercermin dari pernyataan di Ode to Elucidate Mysteries :”Yongqian KI-1 bergema di bumi,” dan nama lain titik ini adalah “hentakan bumi” (dichong) dan “bumi raya” (dichong).

Saat ginjal defisiensi di bawah, patologisnya adalah Qi dan Yang naik, defisiensi panas atau angin menyerbu ke tubuh atas mengacaukan kepala. Efek tenaga dari KI-1 dalam menurunkan dan membersihkan ekses tertulis dalam cerita Huatuo yang mengobati jenderal Wei Tai Cu (Jendral dinasti Wei) untuk angin kepala, pikiran yang bimbang, dan pandangan pusing. Mengikuti prinsip memilih titik-titik di tubuh bawah untuk mengobati tubuh atas, Huatuo memilih KI-1 dan Jendral segera sembuh.

Dalam praktek klinis, KI-1 terutama digunakan untuk : (1) naiknya Yang hati, api hati atau angin hati, (2) ketidakharmonisan jantung dan ginjal (3) gangguan tenggorokan.

Ginjal adalah akar dari Yin semua organ zangfu. Memiliki hubungan khusus dengan hati, jantung dan paru-paru yang semuanya dilewati oleh meridian ginjal. Menurut pepatah TCM :”Ginjal dan hati berbagi sumberl yang sama.” Air ginjal adalah ibunya kayu hati, dan yin ginjal adalah sumber yin hati. Saat air ginjal gagal menutrisi kayu hati, Yang hati akan menjadi garang dan tak terkendali naik ke kepala menyebabkan gejala sakit kepala di ubun-ubun, pusing, pandangan pusing, pandangan berkabut, hipertensi dan mimisan. Jika ekses Yang hati menghasilkan angin, akan terjadi epilepsi atau windstroke. KI-1 mampu mengatur ginjal, akar gejala ini, dan mengobati manifestasi dengan kuat menurunkan qi ke bawah dan patologis ekses.

Ginjal berunsur air dan jantung berunsur api. Ginjal dan jantung dikatakan saling mendukung satu sama lain. Yin ginjal menutrisi dan melembabkan yin jantung dan menangkap api jantung; serta Yang jantung turun menghangatkan ginjal. Keharmonisan antara ginjal dajntung adalah salah satu prasyarat untuk jiwa yang stabil dan damai. Saat Yin ginjal defisien dan defisien api jantung berkobar, atau hubungan ginjal dan jantung terputus, jiwa menjadi kacau, menyebabkan berbagai macam gangguan emosi mulai dari yang ringan (agitasi, insomnia, ingatan lemah, gampang takut), hingga parah (marah, ingin membunuh orang).

Ki-1 direkomendasikan dan secara luas digunakan di Cina untuk penderita insomnia dengan cara memijit KI-1sebelum tidur, atau memasukkan kaki dalam baskom panas untuk menurunkan ekses Yang.

Kemampuan KI-1 menahan naiknya defisiensi panas dan Yang liver, menenangkan jiwa, melunakkannya, khususnya cocok untuk mengobati gangguan menopause yang ditandai dengan hot flushes, keringat malam, insomnia, agitasi, cemas dan sakit kepala.

Meridian ginjal naik ke tenggorokan dan akar lidah. Saat api ganas dari defisiensi ginjal naik sepanjang meridian ginjal; menghanguskan cairan tubuh dan mengakibatkan tenggorokan mampet dan bengkak, tenggorokan sakit dan tidak bisa menelan serta lidah kering. Karena kemampuan KI-1 menurunkan panas dan api di area tenggorokan, KI-1 digunakan untuk mengobati tenggorokan nyeri dan bengkak karena berbagai sebab. Menurut Spiritual Pivot :”Meridian ginjal berujung di CV-23 lianquan, titik penting untuk mengobati gangguan lidah, dan KI-1 juga berindikasi untuk suara hilang, karena PPL atau windstroke. KI-1 juga digunakan untuk (1) gangguan paru-paru, (2) running piglet qi, (3) pingsan, (4) gangguan dua organ Yin.

Menurut pepatah TCM :”Paru-paru adalah kanopi dan ginjal adalah akarnya”. Sebagai organ zang paling atas, paru-paru menerima qi surga (qing qi) dalam cara yang sama, seperti hutan, paru-paru menerima cahaya dan oksigen yang penting bagi ginjal, qi turun ke bawah lewat pernafasan menuju akar. Jika ginjal defisien dan gagal menangkap qi, maka terjadi sesak nafas (dyspnoea) dan batuk.

Running piglet qi terutama naik saat qi stagnan berubah menjadi panas, atau saat defisiensi Yang ginjal menyebabkan akumulasi dingin di ciao bawah. Dalam kedua kasus ini, Qi dengan hebat dibuang dan bergegas ke atas sepanjang meridian chong mai. Aksi KI-1 dalam mengharmoniskan ginjal dan hati serta mengarahkan patologis qi yang naik ke atas untuk turun ke bawah tercermin dalam penggunaannya dalam pengobatan gangguan ini.

KI-1 adalah titik jin wushu meridian ginjal, dan seperti titik jin meridian lainnya yang memiliki aksi kuat dalam membuka portal dan menyadarkan koleps untuk windstroke atau pingsan. Tercatat di dalam buku Song of the Nine Needles for Returning the Yang untuk pengobatan koleps Yang, ditandai dengan pingsan, tidak suka dingin, dingin mengalir ke tangan dan kaki, bibir ungu, dsb.

Ginjal mengatur dua organ yin bawah, anus dan saluran kencing. KI-1 digunakan untuk mengobati konstipasi, kshususnya saat defisiensi Yin dan berakibat kekeringan, serta susah BAK.

KI-1 adalah titik penting dalam praktek qigong. Mengarahkan pikiran ke KI-1, atau praktek masuk dan keluar nafas melewati titik ini, qi berakar dan turun di dantian bawah, membantu tubuh menyerap energi yin bumi. Umumnya, penggunaan dalam praktek akupunktur, khususnya untuknya Yang ekses menyerang ke jantung, paru-paru atau kepala.

Terakhir, KI-1 telah menjadi subjek dari banyak penelitian modren ke dalam aplikasi herbal untuk titik akupunktur ini. Berbagai zat herbal digiling menjadi pasta dan digunakan dalam titik ini untuk gangguan seperti sariawan dan hipertensi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar